Tabrak Kakek Pembersih Jalan, Ari Wibowo Berikan Bantuan
Ari Wibowo memberikan bantuan pada kakek Carmadi yang ia tabrak dengan motor sport Ducati di Jl Wolter Monginsidi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Petugas kebersihan berusia 80 tahun tersebut mengalami luka lecet di kaki dan kepala bagian belakang.
"Ada pendarahan dalam otak. Saya minta doanya, semoga tidak apa-apa," ujar adik kandung artis Ira Wibowo ini di Rumah Sakit Putra Pertamina (RSPP), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (10/6). "Ini musibah, saya sebagai orang lebih mampu tentu saja membantu. Kami memberikan yang terbaik untuk bantu."
Tak hanya itu, bintang sinetron berusia 42 tahun tersebut juga menyantuni keluarga kakek Carmadi. Sasmidi mengaku kalau kondisi saudaranya itu sudah membaik setelah dioperasi.
"Ngasih makanan sama uang, saya nggak tahu berapa," kata Sasmidi. "Abis dioperasi baik-baik saja, berjalan dengan lancar."
Saat kecelakaan, Ari mengendarai motor dari arah Santa menuju Blok M. Sebelum menabrak Carmadi, Ari mengaku sudah menyalakan klakson lebih dulu.
"Pada dasarnya saya mau belok kanan, dia (korban) enggak nengok, main nyebrang aja," ujar artis kelahiran Berlin itu. "Dia pendengarannya sudah agak susah, enggak dengar. Saya ngerem, tak terhindari, ke kanan sudah enggak bisa, akhirnya kejadian."
sumber
"Ada pendarahan dalam otak. Saya minta doanya, semoga tidak apa-apa," ujar adik kandung artis Ira Wibowo ini di Rumah Sakit Putra Pertamina (RSPP), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (10/6). "Ini musibah, saya sebagai orang lebih mampu tentu saja membantu. Kami memberikan yang terbaik untuk bantu."
Tak hanya itu, bintang sinetron berusia 42 tahun tersebut juga menyantuni keluarga kakek Carmadi. Sasmidi mengaku kalau kondisi saudaranya itu sudah membaik setelah dioperasi.
"Ngasih makanan sama uang, saya nggak tahu berapa," kata Sasmidi. "Abis dioperasi baik-baik saja, berjalan dengan lancar."
Saat kecelakaan, Ari mengendarai motor dari arah Santa menuju Blok M. Sebelum menabrak Carmadi, Ari mengaku sudah menyalakan klakson lebih dulu.
"Pada dasarnya saya mau belok kanan, dia (korban) enggak nengok, main nyebrang aja," ujar artis kelahiran Berlin itu. "Dia pendengarannya sudah agak susah, enggak dengar. Saya ngerem, tak terhindari, ke kanan sudah enggak bisa, akhirnya kejadian."
sumber
0 comments:
Post a Comment